Thursday 3 September 2015

Cara Membuat Email di Hotmail (Microsoft Account) Terbaru 2016


Cara Membuat Email di Hotmail (Microsoft Account) Terbaru 2016
Cara Membuat Email di Hotmail (Microsoft Account) Terbaru 2016 - Panduan Lengkap Membuat Email di Hotmail (Microsoft Account) - Setelah kemarin saya membahas Cara membuat email di Gmail Terbaru 2016 dan Cara membuat Email di Yahoo! Mail Terbaru 2016, Kali ini saya akan membahas tutorial cara membuat email di Hotmail. Hotmail sendiri merupakan situs penyedia email secara gratis yang dimiliki oleh perusahaan besar internet Microsoft.
Cara Mudah Buat Email Gmail Terbaru 2016
Hotmail sendiri memiliki kelebihan yang tidak dimiliki penyedia email lainnya. Coba lihat kelebihan Hotmail sebagai berikut.

  • Hotmail bisa dibuka di Outlook. Outlook adalah layanan surat elektronik berbentuk aplikasi. Jadi aplikasi outlook ini harus di install terlebih dahulu di komputer.
  • Untuk membuat akun di Windows 8 - Windows 10 menggunakan email Hotmai. Banyak manfaat yang didapatkan saat anda menggunakan akun hotmail di windows 8 atau windows 10 anda. Salah satunya dapat dengan mudah menggunakan fitur retro di windows 8 dan 10. 
  • Hotmail digunakan untuk masuk di Xbox, Tablet Windows, atau telepon.
  • Untuk mengakses Store di Win8 - Win10 harus login menggunakan hotmail.

Itulah beberapa kelebihan Hotmail dan masih banyak lagi kelebihannya. Banyak dikalangan kita yang belum tahu membuat email ini. Dan saya disini akan memberikan langkah demi langkah tentang bagaimana membuat email di Hotmail atau Outlook.
Untuk mengetahui cara buat email baru di hotmail 2016, baca artikel dibawah ini sampai selesai. Berikut penjelasannya.


CARA MEMBUAT EMAIL DI HOTMAIL 2016


Membuat email itu mudah. Anda hanya memasukan data lalu verifikasi dan selesai. Untuk pertama kali, anda harus masuk ke situs hotmail di login.live.com. Kemudian anda akan diarahkan ke halaman login sebagai berikut.


Cara Membuat Email di Hotmail (Microsoft Account) Terbaru 2016

Tahap ini merupakan tahap login jika anda sudah mempunyai alamat atau akun email di hotmail. Jika belum punya, klik Daftar Sekarang yang berada di paling bawah. Setelah anda mengklik link tersebut, anda akan di hadapkan dengan tampilan pendaftaran dengan form-form pendaftaran yang anda isi sesuai data pribadi anda. Lihat gambar dibawah.

Panduan Cara Membuat Email di Mail.com Terbaru 2016



Pada tahap ini, masukkan data anda seperti nama dan lain-lain. Untuk penjelasan tiap form baca ulasan berikut.


  • Nama : Masukkan nama depan dan nama belakang anda. Pastikan nama yang anda masukkan sesuai dengan nama asli.
  • Nama Pengguna : Ketikkan nama email yang ingin anda buat. Kemudian pada tulisan Outlook.com, anda bisa menggantinya dengan 3 pilihan. Silahkan dicoba. Contoh : wahyu12378@hotmail.com. Pastikan alamat email yang akan anda buat belum pernah didaftarkan sebelumnya oleh orang lain.
  • Sandi : Masukkan kata sandi bar. Buat kode yang tidak mudah orang tebak. Misalnya gabungan antara angka, huruf kecil, huruf kapital, dan simbol.
  • Masukkan Ulang Sandi : Masukkan ulang sandi yang telah anda masukkan tadi. Sandi disini harus sama agar memastikan sandi yang anda ketik sudah benar sesuai keinginan anda.
  • Negara/Kawasan : Pilih Negara Indonesia.
  • Tanggal Lahir : Masukkan tanggal, bulan, dan tahun kelahiran anda. Pastikan Sesuai dengan data asli anda.
  • Jenis Kelamin : Pilih jenis kelamin anda
  • Kode Negara : Pilih kode negara indonesia (+62)
  • Nomer Telepon : Masukkan Nomer HP anda
  • Alamat email alternatif : (Kosongkan saja). Boleh di isi jika sebelumnya anda sudah memiliki email.
  • Masukkan karakter yang anda lihat : Anda harus mengetikkan tulisan/code yang berada diatas. Huruf kecil dan huruf besar harus sesuai. Hal ini ditujukan agar situs memastikan anda bukan robot.

Cara Daftar BBM Baru di Android 2016
Untuk lebih jelasnya, lihat data yang telah saya ini.





Jika anda telah memasukkan data-data yang diperlukan, klik centang dan  kemudian klik tombol link Buat Account . Setelah itu tunggu beberapa saat anda akan dialihkan ke halaman baru.



Kemudian anda klik saja tombol Lanjut ke kotak masuk. Kemudian anda akan dibawa ke halaman email anda.



Selamat akun email anda berhasil dibuat. Mudah bukan ? Membuat email itu gampang, andai saja anda tahu cara membuatnya. 

Cara Buat Akun Facebook Terbaru 2016 dengan Mudah
Untuk penjelasan mengenai apa saja yang ada di halaman email baca penjelasan berikut :

    • Kotak masuk : Bagian ini berisikan pesan yang masuk ke email anda.
    • Arsipkan : Bagian ini berisi email yang anda simpan atau arsipkan.
    • Sampah : Bagian ini berisi email yang di saring atau email yang sudah di hapus.
    •   

    Terima kasih telah berkunjung. Jangan lupa berkunjung balik untuk mendapatkan artikel terbaru kami mengenai email.
    Baca : Cara Mudah Buat Email Gmail Terbaru 2016
    Load disqus comments

    0 komentar